Minggu, 26 Desember 2010

SALING PENGERTIAN

Aku belum bisa memahami jalan pikirannya. Dia terlalu sulit untuk ditebak. Rambu-rambu yang mengindikasikan kalau dirinya adalah sosok yang introvert dihapusnya perlahan dengan sikap justru sebaliknya. So … bagaimanakah dirinya ? aku ternyata belum mengenalnya.

Dia pernah berujar kepadaku :”waktu satu tahun ternyata belum cukup untuk mengenal dan memahami siapa diri gua ? Loe masih salah memandang gua seperti itu …”

Persis. Bagiku saat dia mengatakan hal demikian, secara tersirat dia juga menyatakan bahwa dirinya juga belum mengenal siapa diriku. Oleh karenanya antara aku dan dia masih terjadi saling kesalahfahaman dalam menjalani jalinan persahabatan.

Wajarlah … jangankan untuk jangka waktu satu tahun yang masih tergolong seumur jagung, yang sudah 10 bahkan 20 tahun pun namanya jalinan antara dua orang akan terjadi riak-riak baik yang negatif maupun yang positif. Makanya, siapapun orangnya kalau menginginan jalinan hubungan yang langgeng kuncinya adalah rasa saling pengertian / percaya satu sama lain tetap terjaga.

Buang jauh-jauh prasangka-prasangka negatif yang membuat diri kita curiga dan tidak lagi percaya atas apa yang telah dia lakukan atau sebaliknya.

Itulah kunci menjalin persahabatan.

semoga !

Tidak ada komentar:

Pengikut

S e l a m a t D a t a n g di Cielung Dkils

TAMU "Gelisah"

free counters